22 Maret 2009

ARTIS2 CANTIK IKUT ANTRI IPHONE 3G


Dari ratusan
pengantre iPhone 3G yang
masih bertahan hingga larut
malam di hari pertama
peluncurannya, nampak
sederetan artis cantik ibu kota
yang rela ikut berjejer di antara
calon pembeli yang lain.

Artis-artis cantik itu adalah
Dhini Aminarti, Ivy Batuta, dan
Cut Mini Theo. Namun tak hanya
artis wanita, terselip di antara
mereka Indra Bekti dan
Anjasmara.

"Meski kami dapat undangan
khusus, namun kami tetap
melestarikan budaya antre,
lho," sahut kompak Dhini, Indra,
dan Cut Mini, saat mulai
berbincang dengan detikINET, di
tengah antrian panjang dalam
booth penjualan iPhone 3G, di
South Pavillion, Pacific Place,
Jakarta, Jumat tengah malam
(20/3/2009).

Meski sudah punya ponsel
cerdas seperti BlackBerry Curve
8320 dan Nokia Communicator
E90, Dhini rela menambah lagi
bawaannya demi ponsel keren
yang telah lama diincar banyak
penggila gadget di tanah air.

"Aku memang suka banget
sama gadget terbaru. Sekarang
aku senang sudah punya
iPhone. Asyik, dapat yang 16 GB,
dong," candanya lepas. Satu
tangannya tak pernah lepas
menekan keyboard untuk
chatting lewat BlackBerry
Messengger.

Setali tiga uang dengan Dhini,
Indra Bekti bahkan masih
menenteng BlackBerry Storm
yang notabene mirip iPhone,
sama-sama layar sentuh. "Meski
sama-sama disentuh, tapi kan
sentuhannya beda. iPhone
disentuh dan digeser-geser,
kalau Storm disentuh dan diberi
sedikit tekanan."

Indra sendiri mengaku tak sabar
untuk segera mengutak-atik
fitur iPhone, khususnya untuk
berselancar di internet dengan
jaringan 3G. "Selain buat video
call sama pacarku yang sedang
kuliah di Malaysia, aku juga
sering baca detikcom, lho, lewat
3G."

"Sekarang semakin mudah saja
deh, karena detikcom bisa
langsung diakses lewat iPhone.
Memang, detikcom paling keren,
deh," kata Indra memuji-muji
sambil bergaya dengan
centilnya.

Lain lagi dengan Cut Mini dan
Ivy Batuta yang sampai jingkrak-
jingkrak begitu iPhone 3G 16 GB-
nya selesai disetting oleh tim
dari Telkomsel. Cut Mini bahkan
mengaku tak sabar untuk
mengunduh lagu-lagu
kesayangannya lewat iTunes.
"Pokoknya, habis ini gue mau
download semua lagu," katanya.

Ivy yang tak kalah hebohnya
malam ini bahkan meminta
detikINET untuk mengabadikan
kebanggaan mereka menjadi
satu dari seribu lebih pemilik
pertama iPhone 3G resmi yang
dipasarkan di Indonesia.

Alhasil, sebelum mereka
bergegas meninggalkan
antrean. Dhini, Indra Bekti, Ivy
dan Cut Mini, foto-foto dulu
pakai iPhone 3G milik Ivy.
Tingkah polah mereka tentu
menarik perhatian semua
pengantre dan para kru setting
iPhone 3G.

Anjasmara tak mau ikut berfoto
bersama karena ingin cepat-
cepat pulang untuk mengoprek
gadget terbarunya itu. "Hore,
akhirnya gue punya iPhone 3G,"
teriak dia sambil jejingkrakan.


source: detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Disini ↓↓